Cara Memasukkan Kode Voucher Telkomsel 2022 Mudah

Bagaimana cara memasukkan pulsa dan kuota data internet telkomsel melalui voucher fisik? lalu bagaimana cara mengatasi kode voucher paket internet telkomsel yang tidak bisa di gunakan jika terjadi kegagalan saat memasukkan kode? berikut sedikit tips bagi kamu yang layak di coba.

ketika kamu kehabisan paket internet telkomsel tentu hal yang selanjutnya akan kamu lakukan adalah mengisinya agar tidak terputus informasi yang masuk seperti wa, line dan lainya.

Sebenarnya melakukan pengisian ulang pulsa atau pun kuota internet lebih mudah jika kita langsung membeli di konter terdekat, namun ada kalanya ketika seseorang mencoba melakukan pengisian kuota internet melalui voucher fisik.
memasukkan kode voucher telkomsel
Meskipun untuk mengisi voucher fisik agak sedikit berbeda namun salah satu kelebihanya adalah untuk mengamankan privasi nomor hape kita.

Langsung saja kita bahas tentang voucher fisik pulsa dan kuota data internet telkomsel dengan kode dial sebagai berikut, namun sebelumnya ada beberapa yang perlu kamu baca dalam sub judul berikut

Harga Voucher Telkomsel

Untuk Harga voucher telkomsel mungkin sedikit berbeda di setiap tempat, namun mengutip dari situs telkomsel, saya akan memperlihatkan daftarnya sebagai berikut ini
  • 2,5GB = Rp. 8.200,-
  • OMG 3,5GB = Rp. 17.500
harga selengkapnya silahkan cek sendiri

Cara Mengetahui Status Voucher

Sebelum Menggosok Kode voucher pastikan dulu kamu mengecek apakah voucher masih aktif atau sudah tidak bisa digunakan. cara cek voucher sudah di pakai atau belum :

  • Ketik *132*No Seri# (ingat ya nomor seri bukan kode voucher. nomor seri biasanya tertera di bawah barcode)
  • Jika cara diatas tidak bisa coba pakai *132*No seri tanpa 3 angka dibelakangnya#
Setalah melakukan pengecekkan dan ternyata voucher belum digunakan atau masih aktif, maka tahap selanjutnya adalah memasukkanya agar bisa digunakan

Cara Memasukkan Voucher Telkomsel 2022

Tahap pertama yang harus di lakukan adalah kamu harus mempunyai kode voucher fisik telkomsel yang masih baru, artinya belum di gunakan kemudian silahkan gosok hingga muncul kode voucher yang memuat beberapa digit angka unik (biasanya 12 digit), jika sudah begini tahapannya:
  • Buka Menu Telephone
  • Tekan *133*(kode voucher)#
  • misalnya *133*123456789010# 
  • setelah itu call. 
  • Lalu Tunggu
Maka setelah itu biasanya akan otomatis ada sms dari telkomsel jika pengisian berhasil.

Namun jika terjadi kegagalan saat mengisi voucher, coba kamu atasi dengan tips dari saya di bawah ini.

Tips mengatasi Gagal melakukan Pengisian paket data internet dan pulsa internet

Adakalanya ketika kita memasukkan kode voucher telkomsel dan mengalami kegagalan seperti paket internet telkomsel tidak bisa di gunakan dan beberapa jenis lainya, macam-macam kegagalan saat mebgisi voucher fisik telkomsel beserta cara mengatasinya :

Kode MMI Tidak Valid
kegagalan ini bisa saja muncul ketika kamu sudah mengetikkan dial dan kode voucher dan setelah menekan call tiba-tiba muncul notifikasi Masalah sambungan atau kode mmi tidak valid. nah kamu tidak usah khawatir karena eror semacam ini biasanya disebabkan karena kamu mengaktifkan mode jaringan 4GLTE only. cara mengatasinya adalah dengan mengubah jaringanya ke otomatis. jika belum faham simak artikel cara mengatasi kode mmi tidak valid

Eror Tidak Terdaftar di Jaringan
Eror ini juga biasanya muncul hampir mirip dengan masalah mmi tidak valid namun menurut informasi kabar burung, masalah ini biasanya di alami oleh pengguna hp samsung. untuk mengatasinya simak artikel tips mengatasi eror tidak terdaftar di jaringan

Maaf Sistem Sibuk/Eror
Banyak keluhan pelanggan telkomsel yang menemui masalah notifikasi "maaf sistem sedang sibuk/eror" dan tentu ini sangat menjengkelkan. dan untuk eror ini pun admin belum menemui solusi yang tepat namun ada kabar burung yang menjelaskan bahwa eror semacam ini disebabkan karena kartu telkomsel sudah hangus, jadi coba kamu cek kartu telkomsel kamu masih aktif atau sudah hangus.

Ada juga yang mengatakan memang jaringan telkomsel sedang troubel. dan ada juga yang menyarankan untuk merestart hp.

Update terbaru untuk masalah ini kamu bisa membaca artikel tentang tips mengatasi masalah sistem sedang sibuk Telkomsel yang sudah saya tulis

Nah itulah artikel tentang cara mengisi kuota data internet dan pulsa telkomsel melalui voucher  fisik serta mengatasi kendala gagal saat melakukan isi ulang. semoga bermanfaat. silahkan share ke facebook

Related Posts