Cara Menggunakan Kuota Malam Smartfren dan Mengaktifkannya Paling Mudah

Gimana sih cara menggunakan kuota internet malam smartfren? dan bagaimana cara membeli paket ini?

Meskipun ada beberapa jenis paket internet smartfren yang di tawarkan, namun masih ada juga yang membeli jenis paket dengan waktu tertentu yaitu kuota internet malam.

Namun saya rasa mereka membeli jenis paket ini tidaklah tanpa alasan, karena biasanya kuota malam harganya lebih murah di bandingkan dengan kuota umum atau reguler yang bisa di gunakan kapanpun.

kembali ke intisari pembahasan. ada beberapa pertanyaan yang muncul di pencarian google tentang cara mengunakan dan membeli kuota ini.

pertanyaan lain adalah kuota malam itu dari jam berapa hingga jam berapa sih sebenarnya? setelah saya mencari informasi dari sumber terpercaya akhirnya saya menyimpulkan  beberapa poin-poin bahwa:

Cara Menggunakan Paket Malam

Kuota malam smartfren hanya dapat di gunakan mulai pada jam 01.00-04.59 WIB. sehingga dapat dikatakan bahwa jangka waktu penggunaan kuota malam smartfren perharinya hanya 4 Jam saja. 

dan jika terjadi penggunaan akses internet di luar jam yang saya sebutkan di atas akan memotong kuota Reguler atau jika tidak memiliki kota reguler maka pulsa kamu yang akan terpotong. 

jika tidak punya pulsa maka tidak akan ada koneksi internet lagi. kamu bisa cek kuota smartfren melalui postingan saya sebelumnya

Cara Mengaktifkan Paket Malam

Kuota malam smartfren dapat dibeli melalui kode dial *123*3*7*4# namun bisa juga di beli melalui aplikasi mysmartfren

Untuk Harga Paket Kuota malam smartfren bisa cek di bawah ini atau bisa langsung mengunjungi situs resmi Smartfren 

Kuota Malam Smartfren


Jika di lihat dari gambar di atas kok kuota malam dan kuota super 4G kuota di gabung ya? apakah ini dapat di tarik kesimpulan bahwa gandengan kuota malam adalah pembagian dari kuota 4G? ini juga yang masih menjadi pertanyaan saya. 

jika kamu punya jawaban silahkan share biar bisa bermanfaat bagi orang lain

Cek Kuota Malam Smartfren

Lalu bagai mana cara cek kuota malam smartfren. nah untuk mengecek kuota malam smartfren sepertinya sama dengan cek kuota smartfren reguler. bisa juga coba dengan menggunakan aplikasi mysmartfren.

Jika ingin menggunakan dial bisa memakai kode *995# lalu lihat notifikasi dan ikuti petunjuknya.

sepertinya uraian saya tentang topik kuota malam smartfren di atas sudah cukup mulai dari harga, waktu penggunaan hingga cara mengeceknya. 

jika ada kesalahan mohon di maafkan dan jika ada kritik silahkan tulis di komentar.

Related Posts

Post a Comment